Rabu, 01 Juni 2016

Apple Crumble Bars


Apple Crumble Bars

Makanan yang satu ini memiliki rasa manis, legit dan sedikit kriuk.
Read More

Apple crumble bar merupakan salah satu pelengkap hari yang spesial seperti pada pesta pernikahan. Jika kita ingin menikmati kue ini tidak perlu harus menunggu ada pesta kan.. baru kita bisa menikmatinya. Kapanpun kita mau pasti bisa membuatnya. Karena sebentar lagi kita akan berbagi resep dan cara membuatnya.

Resep Apple Crumble Bars


Bahan-Bahan yang digunakan :


  • 24 sendok makan mentega tawar
  • 250 gram brown sugar (gula pasir yang diberi molasses atau gula tetes tebu)
  • 450 gram tepung terigu
  • 2 sendok teh bubuk kayu manis
  • 1 sendok teh garam
  • 325 gram oats
  • Bahan-bahan untuk Isian
  • 3 sendok makan mentega tawar
  • 50 gram brown sugar
  • 5 buah apel, kupas dan potong tipis-tipis
  • 2 sendok makan bubuk kayu manis
  • 2 sendok makan gula pasir.

Cara Membuat Apple Crumble Bars :


  1. Campurkan mentega dan gula dalam sebuah wadah , aduk dengan menggunakan mixer selama 3 menit.
  2. Kurangi kecepatan mixer, lalu campurkan bubuk kayu manis dan garam.
  3. Ambil 3 ½ adonan bagian, panggang dalam oven sekitar 20 menit atau setelah berwarna cokelat keemasan, kemudian dinginkan dalam suhu ruangan.
  4. Campurkan oats ke sisa adonan, lalu simpan terlebih dahulu ke dalam kulkas.

  5. Untuk isian apple crumble bars :

  1. Lelehkan mentega dengan brown sugar
  2. Masukkan apel dan bubuk kayu manis. Masak sekitar 15 menit, aduk perlahan.
  3. Setelah mengental dan matang, matikan api dan biarkan dingin terlebih dahulu.
  4. Panaskan oven dan olesi loyang menggunakan margarin agar adonan tidak lengket.
  5. Tuang isian apel di atas crust yang sudah dibuat.
  6. Lapisi atasnya dengan adonan yang sudah dicampur dengan oats.
  7. Panggang dengan waktu sekitar  20 - 25 menit, sampai matang berwarna emas kecoklatan.
  8. Apple Crumble Bars sudah siap untuk Anda hidangkan.

Saatnya menikmati manis dan legitnya apple crumble bars bersama keluarga tercinta untuk menciptakan suasana spesial kapanpun yang kita inginkan. Ketakutan akan tidak bisa membuat luntur sudah, tinggal menikmati hasil keringat kita :) Selamat mencoba dan menikmati :)


Tidak ada komentar:

Posting Komentar